INFOMU KEDIRI

INFOMU TERBARU :

Angin Puting Terjang Empat Kecamatan di Nganjuk



infomukediri.blogspot.com
Angin puting beliuang
menerjang empat kecamatan di Kabupaten
Nganjuk,
Jawa Timur, mengakibatkan ratusan rumah rusak
berat hingga ringan.
Bupati Nganjuk Taufiqurrahman, Senin mengatakan
bencana angin puting beliung itu terjadi di
Kecamatan Kota, Berbek, Ngetos, serta
Tanjunganom.

Ia mengatakan, sampai saat ini belum
mendapatkan
data yang pasti tentang kerusakan akibat terjangan
angin puting beliung tersebut, namun diperkirakan
ada ratusan rumah yang rusak. Selain itu, ada
laporan yang menyebutkan, ada empat rumah
roboh,
tiga kandang hewan rusak, bahkan ada dua orang
meninggal dunia tertimpa bangunan.

dua orang warga yang diketahui
meninggal dunia itu adalah Winarti (40) dan Dadi
(70), warga Desa Sumber Urip, Kecamatan Berbek,
Kabupaten Nganjuk. Mereka tertimpa bangunan
yang
ambruk akibat terjangan tersebut.
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INFOMU KEDIRI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger