INFOMU KEDIRI

INFOMU TERBARU :

Investor mulai dekati Persik Kediri

INFOMU KEDIRI ,Persik Kediri akhirnya mulai
bisa mengaum menyambut kompetisi musim
depan. Klub berjuluk Macan Putih menemui titik
terang terkait investor yang mendanai klub di liga
unifikasi nanti.

Seorang pengusaha berdarah
Arab sudah hampir resmi menjadi pengelola
Persik.
Manajemen sendiri tak menutupi sudah adanya
investor yang mendekat dan kemungkinan
menjadi penyandang dana utama. Kendati belum
menyebut berapa dana yang disediakan,
Sekretaris Persik Kediri Barnadi menyatakan
pihaknya masih terus berbicara dengan investor
tersebut.

“Doakan saja semua sesuai harapan dan Persik
tak lagi kesulitan mencari dana,” kata Barnadi
tanpa menyebut siapa investor tersebut, Jumat
(22/11/2013). Namun dari telurusan media ini,
investor tersebut bernama Alwi Mubaroq,
pengusaha asal Jakarta yang beristrikan wanita
Kediri.

Berita ini tentu menjadi kabar gembira bagi
supporter Persikmania yang sebelumnya murung
karena timnya tak memiliki dana. Bahkan untuk
membayar hutang operasional musim lalu senilai
Rp500 juta saja manajemen harus mengandalkan
dana talangan dari pihak ketiga.
Dengan adanya investor yang menyanggupi
pendanaan klub semusim ke depan, paling tidak
Macan Putih tak lagi tergantung PT Gudang
Garam.

Selama ini ketergantungan Persik
terhadap pabrik rokok tersebut sudah sedemikian
besar dan sulit dilepaskan. “Kalau urusan dana
beres, persiapan tim bakal bisa dilakukan dengan
maksimal. Termasuk perekrutan pemain dan
pelatih,” tambah Barnadi.
Namun dia belum bisa merinci bagaimana status
investor itu nantinya, apakah tetap memakai
manajemen lama atau mengganti dengan
manajemen baru. Berdasarkan kalkulasi
manajemen sebelumnya, Persik membutuhkan
setidaknya Rp15 miliar untuk semusim ke depan.

Tapi nominal tersebut hanya cukup untuk
sekadar bertahan saja di liga kasta tertinggi.
Sedangkan untuk membentuk tim yang kompetitif
jelas jauh di atas angka tersebut.

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INFOMU KEDIRI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger